Tokyo Disneyland dan Tokyo DisneySea adalah destinasi utama untuk liburan sekolah yang menyenangkan. Selain menikmati wahana dan atraksi yang seru, anak-anak juga bisa belajar mengenai manajemen taman hiburan yang terkenal di dunia ini. Mengunjungi Tokyo Disneyland adalah pengalaman yang tak terlupakan bagi para pelajar, dengan berbagai atraksi yang menggabungkan hiburan dan edukasi.
Gunung Fuji, ikon Jepang, adalah destinasi wisata yang wajib dikunjungi. Anak-anak akan mendapatkan pengalaman edukatif tentang alam dan geografi sambil menikmati pemandangan gunung yang menakjubkan. Setelah itu, Anda dapat melanjutkan perjalanan ke Gotemba Premium Outlet untuk berbelanja dengan harga terjangkau di salah satu outlet terbesar di Jepang.
Di Kyoto, anak-anak dapat mengenal budaya tradisional Jepang dengan mengunjungi Kiyomizu Temple yang bersejarah dan Fushimi Inari Taisha yang terkenal dengan ribuan gerbang torii merah. Kunjungan ini akan memberikan wawasan mendalam mengenai agama dan sejarah Jepang, yang cocok sebagai pengalaman edukasi bagi pelajar.
Osaka menawarkan destinasi wisata yang sangat menarik untuk anak-anak, mulai dari wahana seru di Universal Studios Japan. Di Universal Studios Japan, anak-anak bisa belajar tentang produksi film dan hiburan, serta Wahana dan berbagai pilihan mainan dan kegiatan seru.
Di Tokyo, anak-anak bisa mengunjungi Asakusa Kannon Temple, salah satu kuil tertua dan paling populer di Jepang. Setelah itu, melanjutkan perjalanan ke distrik Shibuya yang terkenal dengan ikon monumen Hachiko dan pusat perbelanjaan yang ramai. Di sini, anak-anak dapat merasakan budaya modern dan tradisional Jepang dalam satu perjalanan.
Kenapa Memilih Group Tour untuk Liburan Sekolah ke Jepang?
Nikmati serunya mengunjungi tempat-tempat tersebut dengan group tour yang memberikan kemudahan dalam merencanakan perjalanan, mulai dari transportasi, tiket, hingga Tour Guide! Dapatkan paket wisata sekolah yang menyenangkan dan edukatif melalui J-Trip dengan harga mulai 25 jutaan,dengan klik featured tour diatas atau klik disini untuk info lebih lanjut!